Protein Tech

Universitas YARSI Gandeng Biosm Gelar Workshop ELISA

Workshop ELISA dengan tema Hands-on Workshop Abcam: 90 Min SimpleStep ELISA

Jakarta, 16 Agustus 2022. Universitas YARSI bersama Biosm Indonesia menggelar Workshop ELISA dengan tema Hands-on Workshop Abcam: 90 Min SimpleStep ELISA. Berlangsung tiga sesi pada tanggal 16 Agustus 2022 di Laboratorium Terpadu Universitas YARSI. Kegiatan tersebut resmi dibuka oleh Kepala Stem cell research center University of YARSI, Dr. dr. Indra Kusuma, M.Biomed.

Sambutan pertama dr. Indra Kusuma membukanya dengan apresiasi yang tinggi kepada jajaran panitia yang tentunya sudah menyiapakan semaksimal mungkin segala kelengkapan pendukung workshop. Beliau merasa senang, mengingat kegiatan ini merupakan wokshop offline pertama yang penyelenggaraannya setelah sekian lama masa pandemi COVID-19 di Laboratorium Terpadu Universitas YARSI.

Kepada peserta, dr. Indra Kusuma menyampaikan rasa penasarannya atas performa produk Kit SimpleStep ELISA. Beliau juga menyampaikan antusiasnya mengikuti workshop ELISA ini karena principal dari Abcam turut berkontribusi secara langsung. Biosm Indonesia menghadirkan dua pemateri yang terlatih di bidangnya yaitu: Kylie Liew (Channel manager APAC abcam) dan Intan N Shofiah (Field Application Scientist Biosm Indonesia).

Gallery kegiatan: Hands-on Workshop Abcam: 90 Min SimpleStep ELISA

Workshop ELISA ini merupakan bentuk implementasi dari visi dan misi Biosm Indonesia untuk memberikan, melayani dan mendukung kemajuan Bioteknologi Indonesia khususnya pada bidang Advanced Biotechnology. Tentunya kegiatan seperti workshop, webinar dan lainya akan terus berlanjut dan Biosm sangat terbuka sekali untuk peluang kerjasama-kerjasama lainnya.

Apa Itu ELISA?

Istilah ‘ELISA’ adalah singkatan dari Enzyme-Linked Immunosorbant Assay. Merupakan teknik laboratorium ini digunakan untuk mendeteksi juga analitik spesifik dalam jumlah banyak dari campuran atau larutan kompleks. Dibandingkan dengan teknik immunoassay lainnya, seperti western blotting, ELISA memberikan spesifisitas dan jangkauan dinamis yang lebih baik.

Baca Juga: Bagaimana Deteksi Monkeypox Di Indonesia?

Apa itu SimpleStep ELISA® kits?

Kit SimpleStep ELISA® merupakan uji sandwich ELISA dari Abcam asal Cambridge, Britania Raya. Kit ini dalam pengembangannya sederhana dan sangat efektif. Tidak seperti ELISA sandwich tradisional, yang membutuhkan waktu lebih dari tiga jam untuk dijalankan, kit ELISA SimpleStep dari abcam ini dalam memperolah data hanya perlu waktu 90 menit saja. Tanpa mengurangi kinerja, hanya menggunakan satu langkah pencucian dan antibodi rekombinan untuk spesifisitas yang luar biasa.


PT Biosains Medika Indonesia dapat memfasilitasi diskusi lebih lanjut mengenai Produk Kit SimpleStep ELISA (abcam). Anda dapat melakukan diskusi dan penelitian lebih lanjut bersama kami dengan menghubungi kontak: Yahya Ramadhani/Biosm Indonesia (+62 817 9154 607/info@biosm-indonesia.com/marketing@biosm-indonesia)